Takut

Yoh 6 : 16 – 21                         

Perasaan takut adalah yang hal biasa dialami manusia. Hal yang sepele dapat membangkitkan rasa takut dalam hati seseorang. Namun Tuhan Yesus mengajak kita untuk mengesampingkan rasa takut hanya dengan mendengarkan sapaanNya. “Ini Aku, jangan takut”

Suatu hari, Lusi diajak temannya, Mulan untuk ikut kursus Evangelisasi. Lusi merasa tidak sanggup karena harus setiap minggu menyisihkan waktu sehabis pulang kerja untuk ikut kelas kursus ini selama 6 bulan lebih. Di akhir kursus, juga ada acara retret selama akhir minggu. Mulan mengajak Lusi untuk berdoa dulu sebelum mendaftar dan memohon supaya Tuhan Yesus menguatkan dan menghilangkan rasa takut dan kuatirnya. Selama berdoa, Lusi merasakan kekuatan yang di luar perkiraan yang menyemangatinya. Akhirnya, Lusi sampai pada keputusan untuk ikut mendaftar di kursus Evangelisasi.

Dalam Injil hari ini, murid-murid Yesus mengalami ketakutan dan kekuatiran yang luar biasa ketika laut mengombang-ambingkan perahu mereka sehingga dalam ketakutan meraka tidak dapat mengenali Yesus yang mendekati mereka. Padahal, Yesus baru menunjukkan kekuasaanNya dengan memperbanyak roti dan ikan untuk memberi makan 5000 orang. Kita pun akan mengalami hal yang sama apabila kita selalu berada dalam  ketakutan. Percayalah kepada Yesus dan serahkanlah segala masalah yang kita hadapi dalam hidup ini hanya kepadaNya dalam doa dan ucapan syukur. Kuasa Roh Kudus yang diutus Tuhan akan menguatkan kita dan memberikan jalan keluar dari segala masalah, bahkan solusi yang kadang tidak kita sangkakan. Yesus hanya membutuhkan iman kita kepadaNya agar bisa mencapai tujuan bersamaNya. (CD)